Mencetuskan Ide Menulis Bersama #1minggu1cerita

menulislah walau #1minggu1cerita

Kenalkan Admin #1minggu1cerita

Tak Kenal Maka Tak Menulis #Eh

Aturan main #1minggu1cerita

Ada 10 hal aturan #1minggu1cerita

Minggu #1 Minggu Tema dan Ada Hadiahnya

Teman-teman diajak untuk menulis di blog/web masing-masing sesuai dengan tema yang diberikan oleh tim admin

Member #1minggu1cerita Harus Tahu Soal Ini, Yuk Mari Dibaca

Hai para member yang syakep dan syantik, ada beberapa hal yang yang harus diketahui

Tampilkan postingan dengan label media sosial. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label media sosial. Tampilkan semua postingan

Senin, 30 Januari 2017

Ada Apa dengan Medsos #1minggu1cerita


Sebagai wadah para blogger, komunitas menulis #1minggu1cerita tidak akan bisa dilepaskan dari media sosial sebagai wadah berbagi tulisan. Grup ini awalnya membagikan tulisan para member melalui WhatsApp Grup dan twitter saja. Tahun 2014-2016, anggota grup belum terlalu banyak, hingga puncaknya Desember 2016 mencapai 90+ member yang dimasukkan dalam satu grup tersebut. 
Akun Twitter #1minggu1cerita

Twitter menjadi senjata ampuh untuk menyebarkan tulisan yang telah diposting para member. Itu pun, admin kadang “lelah” dan tidak memposting setoran dari para member.
Memasuki pertengahan tahun 2016, jumlah admin #1minggu1cerita bertambah. Ada tenaga baru untuk mengelola #1minggu1cerita. Setelah chatting sana dan sini, akhirnya para admin memutuskan untuk membuat akun Facebook dan sekaligus fanpage juga. Kekuatan facebook bisa menjadi amunisi baru mengenalkan grup yang bercita-cita mengajak orang mau menulis dan bercerita apa saja yang dia suka dan dipikirkan melalui blog. Setiap pekan para admin berusaha mensharing berbagai tulisan dari member. Tulisan yang dinilai menarik oleh para admin yang biasanya dibagikan melalui facebook. Jadi tidak semua tulisan yang disetorkan oleh member yang dibagikan melalui akun facebook #1minggu1cerita. Harapan kedepan akun facebook ini bisa menjadi wadah berbagi berbagai artikel terkait dunia menulis semoga.
Akun fanpage #1minggu1cerita

Oh ya, tidak hanya twitter dan facebook. Komunitas menulis #1minggu1cerita juga ada akun instragram juga. Akun instagram ini juga sangat efektif membagikan informasi penting dari #1minggu1cerita. Bagaimana semua akun itu dikelola? Ya tentu saja, para admin berbagi tugas agar semua media sosial tersebut dapat dikelola dengan arif dan bijaksana. So, jangan ragu dan bimbang semua media sosial bisa dimanfaatkan secara maksimal.

Apa buktinya? Buktinya adalah saat membuka pendaftaran baru para member sebagian besar mengenal #1minggu1cerita melalui media sosial. Member yang mendaftar diluar dugaan ada 200+ blogger loh. Wah banyak juga ya penulis melalui media blog di negeri ini. Jumlah member yang meningkat dua kali lipat diharapkan sebanding dengan jumlah tulisan yang disetorkan. Semakin banyak tulisan yang disetor, maka semakin aktif media sosial berkerja. Bukan tidak mungkin kan #1minggu1cerita jadi media menulis yang dikenal banyak blogger dalam beberapa waktu ke depan. Somoga ya, semoga.
Akhir kata, untuk kamu para member, yuk terus tingkatkan jumlah tulisan kamu. Terus menulis, banyak membaca, dan ceritakan apa yang kamu pikirkan. Karena kami para Admin akan berupaya mendukung kegiatan tulis-menulis ini agar menjadi bagian keseharian kita semua. Yuhuuu, semangat terus ya menulisnya.